Laser Tak Sekedar Kosmetika




Sering ada anggapan bahwa laser cutting atau laser engraving bagaikan kosmetika dari sebuah produk. Laser hanya membantu menyempurnakan dan mempercantik sebuah desain saja.

Anggapan itu ada benarnya. Namun penerapan laser cutting atau engraving selain mempercantik produk juga dapat membantu merealisasikan ide atau konsep menjadi bentuk nyata dimana efisiensi waktu serta hasil yang presisi menjadi salah satu landasannya.

Contohnya seperti yang dilakukan oleh desainer Richard Evans pada tugas akhirnya di Matthew Boulton College dimana ia membuat skulptur tipografi yang semua hurufnya dipotong dengan mesin laser.



Konsep Richard pada skulpturnya yang bertajuk Information Leak adalah banjirnya informasi yang kita dapatkan sekarang ini melalui berbagai media seperti televisi atau internet yang pada akhirnya malah tumpah ruah dan tak terserap karena begitu banyaknya.

Dari konsep yang sederhana tersebut, Richard memvisualisasikannya melalui ratusan huruf yang disusun menyerupai genangan air. Puluhan huruf dengan material kayu yang telah di cat ini dipotong dengan menggunakan mesin laser. Selain untuk mendapatkan hasil yang rapi, mesin laser juga sangat membantu mempersingkat waktu pengerjaan. Coba Anda bayangkan berapa lama untuk memotong ratusan huruf jika dipotong manual?

Dengan bantuan laser, Richard Evans dapat merealisasikan ide sederhananya menjadi sebuah bentuk karya seni yang mengagumkan.

0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails