(Artist/Designer Spotlight) Molly McGrath


Molly McGrath pertama kali berkenalan dengan mesin laser saat ia berkutat dengan pelatihan arsitekturalnya. Saat itu, ia menyadari bahwa mesin yang ia pakai untuk membuat model rancang bangun, dapat diaplikasi pada banyak media. Apa yang terpikir di benak Molly kala itu? Sebagai pecinta aksesoris, ia terpikir merancang koleksi yang cocok diproduksi dengan laser. Maka sejak 2007,  terbentuklah label Molly M Designs sebagai wadah kreasinya. 

Kini, Molly M Designs tidak hanya memproduksi aksesoris namun juga perangkat rumah dan hiasan dinding. Semuanya masih dengan konsep yang sama. Molly menggabungkan keahlian arsitekturnya dengan kemampuan mesin laser untuk membuat produk cantik nan elegan. Ciri khas Molly terlihat dari karya-karya yang dinamis, garis-garis rapi dan modern, dikombinasi dengan material dari alam yang mencirikan kesan klasik. Molly memang banyak mengambil inspirasi dari alam. Terutama potret geometri dan botanical. Ia juga menggunakan material yang dekat dengan inspirasinya. Semisal bambu, veneer kayu, wol, hingga flanel. Meski demikian, Molly juga memanfaatkan acrylic, material "wajib" mesin laser.



Untuk line aksesorisnya, Molly menampilkan beragam koleksi anting-anting dan kalung yang dibagi dalam beberapa kategori sesuai pola desain. Sedangkan perangkat rumah Molly M Designs terdiri atas coaster berdesain geometris. Selain dua pilihan item ini, koleksi Molly M Designs yang populer justru datang dari hiasan dindingnya. Dipotong dengan teknik laser cutting pada material veneer bambu, katun, dan paperboard, rangkaian koleksi Molly menampilkan pertunjukan desain yang tidak biasa. Beberapa hiasan dinding juga diproduksi lewat gabungan teknik laser cut dengan print on material. Menghasilkan koleksi pola penuh warna.



email: molly@mollymdesigns.com


0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails