These Boots Are Made For Walkin’



“Sepasang sepatu boot yang kuat akan lebih banyak membantu kejayaan sosialisme daripada mata berwarna hitam” begitu kata penulis asal Rusia Maxim Gorky.

Namun bagi Tegep Oktaviansyah, sepasang boot yang kuat dapat mencerminkan kesungguhan pembuatnya dalam membuat boot yang berkualitas baik.

Seperti yang selama ini ia lakukan dalam usaha sepatu boot miliknya yang mulai ia rintis di tahun 1997.
Semuanya berawal dari kecintaan Tegep dengan sepatu boot di saat SMA. Di kala itu, ia kerap kali memakai sepatu boots untuk menyelaraskan hobinya naik motor besar (yang memang identik dengan aksesoris sepatu boot).


“Tapi saat itu sangat sulit untuk mendapatkan sepatu boot dengan kualitas yang baik dan dengan desain yang bagus, “ kata Tegep. “Itupun kalau ada hanya produk-produk impor yang harganya jauh lebih mahal bila dibandingkan dengan harga di tempat asalnya. Karena itu biasanya kalau ada kesempatan atau kepada siapapun yang pergi ke luar negeri, saya selalu titip untuk dibelikan sepatu boot.”
Akhirnya karena kesulitan tersebut, di tahun 1997, ia mulai membuat sepatu bootnya sendiri yang dilanjutkan dengan memulai bisnis sepatu boot. Saat itu, Tegep bekerjasama dengan salah satu pengrajin sepatu di Cibaduyut, Bandung. Namun karena krisis moneter, kerjasama itu tidak berlangsung lama. Hingga di tahun 1998, ia mulai merintis usahanya sendiri bernama Tegep Boots dengan mendirikan sebuah toko di bilangan jalan Pelajar Pejuang, Bandung.


Tegep boots adalah crafted and handmade boots. Tegep sendiri yang turun langsung mendesain semua sepatu yang ia jual yang rata-rata merupakan custom made. Dalam layanan custom made ini, Tegep menawarkan metode identifikasi type anatomi kaki (FOOT ID) yang dilanjutkan oleh pengukuran kaki. Sehingga dimungkinkan setiap orang mempunyai sepatu yang akan nyaman dipakai hanya oleh pemiliknya.
Pada jenis sepatu yang diproduksi Tegep Boots seperti cowboy boots, biker boots, engineer/safety boots hingga ladies boot hampir semuanya menggunakan bahan kulit asli dari Indonesia. Dan untuk beberapa produknya menggunakan bahan denim (jeans).


Saat ini selain memproduksi sepatu, Tegep Boots juga memproduksi berbagai aksesoris terutama aksesoris bagi para biker atau pecinta motor besar, antara lain jacket, rompi maupun sadle seat.
Dan mulai di tahun 2007, kami di Gusto Sign bekerjasama dengan Tegep Boots untuk beberapa produknya tersebut. “Di tahun 2007 kami sama-sama menjadi salah satu peserta dalam suatu pameran, dimana dalam pameran tersebut saya tertarik dengan teknik laser engraving yang dimiliki GUSTO. Memang teknik laser ini termasuk hal baru pada saat itu. Akhirnya dari situ kita mulai kerjasama untuk melakukan project-project bersama dengan GUSTO,” jelas Tegep.
Akhirnya dimulailah kerjasama kami dengan Tegep Boots yang hingga kini masih berjalan. Sudah banyak produk Tegep yang kami percantik dengan teknologi laser engraving.
Untuk proses kerja dalam melaser engraving produk Tegep Boots, secara umum dibagi menjadi beberapa tahapan:
  1. Desain Full dilakukan di Tegep Boots.
  2. File di email ke Gusto Sign dan dilakukan technical discusion.
  3. Gusto Sign melakukan laser test material, dan dilakukan technical discusion lanjutan.
  4. Proses pengerjaan dilakukan.
Ke depannya, kerjasama antara Gusto Sign dan Tegep Boots ini akan terus berjalan seraya kami dan Tegep Boots terus merancang dan mengeksplorasi berbagai kemungkinan untuk pengembangan produk dengan kemampuan yang dimiliki Gusto Sign dan Tegep Boots.
Saat ini, selagi Tegep Boots terus memproduksi sepatu-sepatu boot berkualitas tinggi, Tegep sendiri mempunyai sebuah cita-cita mulia bagi perkembangan pengrajin sepatu di Indonesia. Seperti yang ia ungkapkan berikut ini: “Saya bercita-cita ingin mendirikan pusat desain sepatu di Indonesia; sebagai tempat pengkajian, pengembangan, dan pemberdayaan, baik dari segi ekonomi maupun desain dan juga sekaligus sebagai simpul pertemuan dari semua pemegang kepentingan.”



Tegep Boots
Jalan Pelajar Pejuang 45 No 104
Bandung – Indonesia

0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails