Laser Engraving on Blackberry Silicon Case

Bagi pecinta handphone Blackberry, case atau sarung Blackberry yang beraneka ragam jenis dan warnanya bisa menjadi aksesoris tersendiri yang cukup penting.
Semakin unik desain dan materialnya, Blackberry case ini akan selalu diburu oleh para penggunanya.



Salah satu pengguna Blackberry bernama Ellen juga ingin Blackberry casenya terlihat unik. Maka dari itu, ia mempunyai ide untuk menggrafirnya.

Ia lalu meminta Gusto Sign untuk melaser engraving Blackberry silicon case miliknya.
Mahasiswi Universitas Pelita Harapan ini datang kepada kami dengan sebuah desain yang ia buat sendiri. Desain itu yang rencananya akan kami gravir di atas permukaan silicon case.
Ini adalah desain awal yang dibuat oleh Ellen:
Selanjutnya kami menempatkan desain ke dalam ukuran case yang sebenarnya:
Setelah itu, mesin laser kami pun bekerja. Dan ini lah hasilnya.
Untuk sebuah percobaan pertama melaser silicon case, kami cukup puas dengan hasilnya. Untuk ke depannya, kami akan mencoba memproduksi beberapa laser engraving silicon case seperti ini. Nantikan berita selanjutnya.

0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails