Mengenal Lebih Dalam Ybother part 2

Dan ini tulisan Eji kedua mengenai Ybother. Silahkan simak.

Ybother; Sebuah Ide Besar Dari Kelatahan Yang Menarik
Logo Ybother bergaya iCandy yang berakhiran tanda tanya itu adalah sebuah merek baru yang sedang saya bantu kerjakan. Sebuah ide besar yang mungkin tercipta dari kelatahan yang dijelaskan pada postingan saya sebelumnya.

Ybother adalah merek dari ide-ide yang terkumpul untuk membuat produk yang mengandalkan kemampuan pemotongan presisi yang dimiliki oleh mesin laser, dan mengeksplorasi segala kemampuan dari plastik acrylic untuk dibentuk dan digabungkan dengan material lainnya.



Produk-produk yang bisa dihasilkan dari ide seperti ini cukup luas, apapun yang bisa dibayangkan oleh seorang desainer produk, bisa dikejar dengan ide dasar dari Ybother ini (laser cut dan acrylic).

Lantas kenapa saya menyebut itu sebagai ide yang besar?

Saya tidak tahu kapan tepatnya proyek ini dimulai. Yang pasti, pengerjaan awal dimulai untuk mengejar display di KICKFEST akhir 2009 lalu. Mulai dari situlah saya ikut terlibat.

Untuk produk awal, Ybother turut membuat apa yang banyak dibuat oleh orang lain juga khususnya di kota Bandung, yaitu kalung-kalungan dengan model pendant yang disemat di tali sepanjang wilayah dada.

Ketika itu saya hanya tahu bahwa Ybother adalah merek kalung, tapi kemudian saya mengatahui bahwa 'the big picture'-nya tidak terbatas itu saja.

Ide nya dapat dijelaskan mulai dari ini: proyek Ybother akan melibatkan banyak desainer di luar sana yang memiliki ide untuk menciptakan suatu produk yang dalam pembuatannya menggunakan plastik acrlic dengan pemotongan laser.

Mudahnya, Ybother akan mengajak siapapun di luar sana untuk mewujudkan ide desain mereka untuk jadi sebuah produk yang bisa dijual. Siapapun disini maksudnya benar-benar 'siapapun', tidak harus menjadi seorang desainer berpengalaman untuk bisa terlibat. Dan 'siapapun' ini juga bisa menciptakan 'apapun' yang ada di otak mereka.

Orang yang terlibat tersebut diberi kebebasan untuk menuangkan ide mereka dan team Ybother akan berusaha mewujudkannya. Simpel tapi besar. Itulah yang ada di pikiran saya ketika mengetahui hal tersebut.

Bayangkan bahwa seorang berbakat desain produk ingin mewujudkan desainnya dan Ybother membuat desain tersebut tanpa menarik biaya produksi kemudian produk tersebut dijual dan si desainer juga mendapat bagian dari hasil penjualan produknya.

Lalu bayangkanlah juga dengan banyaknya jumlah orang yang memiliki ide untuk menciptakan suatu produk. Bukankah itu akan menjadi sesuatu yang besar? Desainer juga memiliki kebebasan dalam menentukan jumlah serta harga jual produknya, yang tentunya harus dalam perhitungan jualan, dimana kedua belah pihak tidak boleh dirugikan.

Ide tersebut masih berada dalam tahap janin dan dalam perhitungannya baru akan lahir di bulan february 2010. dalam tahap ini sudah ada empat desainer lokal yang berdomisili di Bandung yang ingin ikut berusaha mewujudkan ide tersebut.

Dengan perkembangan yang perlahan ini, saya tertarik untuk menunggu dan memperhatikan bagaimana ide tersebut terlaksana dalam awal semester tahun ini.

Ybother sendiri belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai bagaimana sistem proyek ini akan berjalan nantinya. Dan untuk para desainer produk di luar sana, sayang rasanya jika melewatkan kesempatan menarik ini. Semoga semua berjalan dengan baik.

Silahkan kunjungi website Ybother untuk melihat apa saja yang sudah kami kerjakan.

0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails