One-Step Model Kit ditangan Jon Cantin

Jon Cantin adalah seorang petualang, penulis yang sekaligus juga desainer dan animator. Sekalipun tercatat sebagai sarjana Biologi dan Geografi, kecintaannya pada dunia kayu yang ia warisi dari ayahnya tak pernah luntur.  Di tahun 2007, ia mendirikan perusahaan pembuat model kit dengan menggunakan teknologi laser. Perusahaan itu adalah Wood Marvels. Model kit buatannya didesain khusus agar mampu mengadopsi jenis kayu dengan ketebalan apapun. Sekaligus menghapus batas-batas bahasa dengan menyertakan video tutorial tiga dimensi dalam setiap paketnya. Produk Wood Marvels bervariasi dari mulai kendaraan, bangunan, binatang, games, hingga peralatan rumah tangga.


Beberapa waktu lalu, Wood Marvels mendapat pesanan dari Indonesia. Untuk menghemat biaya produksi dan pengiriman, Jon Cantin mempercayakan pengerjaan proyek tersebut pada Gusto. Berikut petikan wawancara kami dengan Jon Cantin mengenai proyeknya di Wood Marvels, ketertarikannya terhadap laser, hingga buku-buku yang telah diterbitkan.

1.       Apa yang membuat kamu tertarik untuk membuat produk menggunakan laser?
Ayah saya adalah pengrajin kayu yang sangat baik dan bekerja dengan kayu selalu membuat saya tertarik. Tapi ketika saya banyak melakukan perjalanan keliling dunia, saya tidak bisa memiliki workshop kayu dan itu pengorbanan yang harus saya terima. Akhirnya, saya memutuskan untuk membuat desain model menggunakan software animasi 3D.
Setelah saya punya beberapa desain, saya mulai mencari teknologi yang dapat mewujudkan desain saya. Saya menemukan laser dan memodifikasi desain saya agar lebih mudah dieksekusi.

2.     Sejauh ini sudah bekerja sama dengan workshop laser cutting apa saja dan dimana? 
Customer saya sudah hampir mencapai 700 yang tersebar dari seluruh dunia. Mulai dari Afrika Selatan, Rusia, Brazil, Argentina, Turki, Inggris, Jepang hingga Australia. Kebanyakan pemilik tempat produksi yang mencari proyek untuk dilaser saat sedang sepi pesanan. Baru-baru ini saya mulai menawarkan desain khusus untuk CNC menggunakan Shopbot Desktop software saya. Jadi saya mulai memisah-misah produk berdasarkan teknik produksi. Selain itu saya juga mulai menggunakan teknik printing tiga dimensi lewat website 3D Marvels.

3.     Menurut kamu, seberapa penting peran workshop laser bagi para seniman dan artis?
Saya menghabiskan waktu 4 tahun dalam desain untuk mencapai tahap sekarang. Dengan membeli file dari website saya, customer menghemat banyak waktu dan uang. Selain itu, banyak workshop menggunakan model-model yang mereka download sebagai base untuk membuat banyak kreasi. Saya kira keunggulan laser dalam menghasilkan tingkat presisi yang tinggi, fleksibilitas material, dan ongkos produksi rendah tidak bisa dikalahkan oleh teknologi lain diluar sana. Saya percaya laser sangat penting atau bahkan lebih penting dibanding CNC Router atau 3D printer. Masing-masing memliki keunggulannya sendiri. Dan kalau kamu menghitung mesin-mesin laser ukuran meja, biaya produksi bisa ditekan supaya tidak semahal dulu.

4.     Ceritakan awal kamu membuat Wood Marvels. Apa keunikan Wood Marvels?
Keunikan Wood Marvels sejak awal adalah keinginan saya untuk mendokumentasikan setiap aspek perkembangannya lewat blog: http://blog.woodmarvels.com/2007/10 . Jadi, Wood Marvels secara resmi diluncurkan pada 18 Oktober 2007. Dan model pertama yang saya buat adalah benteng jaman medieval. 




Poin yang membuat Wood Marvels unik adalah semua desain kami bebas ukuran. Saya ingin orang bisa membuat model dengan material yang ada di sekitar mereka, tanpa harus melakukan berbagai pengukuran atau menggunakan peralatan-peralatan untuk merakitnya. Cara yang paling mudah untuk mewujudkan ini adalah menggunakan ketebalan kayu sebagai dasar semua part dalam model kit. Saya juga membuat animasi tiga dimensi untuk setiap model, jadi tidak peduli kamu berasal dari mana, memakai bahasa apa, kamu bisa dengan mudah merakit model dengan melihat animasinya.

Yang saya butuhkan cuma akses ke mesin laser untuk memotong semua partnya. Seperti yang Gusto lihat sendiri, WoodMarvels.com bisa memotong model kit dimana saja di seluruh dunia. Jika saya mendapat pesanan dari Indonesia, saya tinggal menghubungi wokshop laser di sana untuk memotong dan mengirim model. Menghemat biaya pengiriman sekaligus membantu lingkungan. Cut locally, assemble locally!

Dibawah ini versi terbaru dari model benteng medieval yang pertama saya buat. Disini kamu bisa melihat perkembangan desain dan kualitas produksi dengan jelas.




5. Sebagai desainer yang sering menggunakan teknologi laser cutting, ada saran & tips tertentu untuk para desainer maupun wokshop laser?
Tidak ada cara mudah mendesain untuk mesin laser selain mempelajarinya sendiri. Saya sudah meluncurkan tiga buku instruksi komplit desain dan produksi, sesuatu yang saya harap saya punya waktu pertama kali mulai mendesain. Tidak peduli apa latar belakang kamu, mulai membayangkan bentuk tiga dimensi apa yang bisa kamu buat dari sepotong papan adalah tugas awal yang tentu saja perlu waktu untuk dikembangkan. Kuncinya sabar, latihan, latihan, dan latihan.

6.   Ingin menggunakan teknik produksi atau kolaborasi apalagi? Yang belum kesampaian?
Saya ingin memproduksi live video saat model-model dipotong, dirakit dan selesai dibuat. Saya mulai membuat ini dengan Shopbot Desktop dan seperti animasi diatas, kualitas produksi akan meningkat seiring waktu. Saya pikir laser sangat keren dan mungkin harganya yang mahal cukup mengintimidasi bagi sebagian orang. Jadi menunjukkan pada mereka bahwa laser juga “fun”, adalah salah satu tujuan saya. 



Saya juga ingin mendesain gear dan elastic power. Sesuatu yang saya pelajari dan senang melakukannya.





Akhirnya, saya ingin membuat model dengan skala besar menggunakan CNC/Lasercut/3d Printing. Misalnya tank dengan skala penuh, Aircraft skala 1/10, dan banyak lagi. Semuanya bisa dirakit tanpa tambahan material dan peralatan selain yang sudah disediakan dalam paket.
Saya juga punya beberapa keinginan pribadi yang ingin saya capai termasuk memulai keluarga dengan istri saya. Anak-anak saya akan sangat beruntung mempunyai banyak mainan untuk perkembangan mereka, sekaligus mengajari saya apa-apa yang berfungsi dan tidak selama tahap perkembangan mereka.

Berikut ini adalah produk yang dibuat dari model kit FerrisWheel rancangan Jon Cantin yang dikerjakan di Gusto. Semua part terukur dengan sempurna dan berfungsi dengan baik. Ferris Wheel ini dipesan oleh salah satu customer Wood Marvels di Jawa, Indonesia.


Untuk melihat model-model kit yang didesain oleh Jon Cantin silakan kunjungi halaman website miliknya
dan Halaman website pribadinya  http://www.joncantin.com atau Twitter.

0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails