Compact Slim Light, Solusi Baru Berpromosi

 
Neon box telah lama dikenal sebagai media promosi yang efektif. Baik sebagai display promosi, iklan maupun poster. Kini seiring perkembangan teknologi modern, lahir sebuah media promosi yang tidak kalah efektif, jauh lebih praktis, ringan dan fleksibel. Namanya Compact Slim Light atau biasa disebut Slim Light. Dengan ketebalan antara 8mm hingga 18mm, media satu ini dapat dikatakan super slim terutama bila dibandingkan neon box.
Slim Light hadir dalam dua pilihan model yang menarik, yaitu Full Acrylic untuk seluruh permukaannya, maupun Alumunium Frame untuk tampilan lebih kokoh. Karena desainnya yang menyerupai frame, proses pemasangan gambar pada slim light sangat mudah. Jika gambar ingin diganti, tidak perlu proses bongkar-pasang yang rumit, cukup menggantinya sendiri. Karena itu, masa pakai slim light juga lebih lama dibandingkan pendahulunya. 




Dari namanya, dapat dipastikan media satu ini tergolong ringan sehingga mudah ditempatkan dimana saja, pada latar apapun. Misalnya dipasang pada dinding bata, maupun sebagai pelengkap interior kayu, slim light mampu tampil menonjol dan rapi. Baik dilihat dari jauh maupun dekat. Bahkan slim light ukuran kecil dapat dibawa-bawa dengan mudah, sehingga cocok untuk dijadikan sign portable. Misalnya untuk pameran maupun mobile-bussiness.


Berbeda dengan neon box konvensional, compact slim light menggunakan lampu LED sebagai sumber cahaya. Lampu LED seringkali ditemui dalam layar televisi, handphone maupun laptop. LED lebih ramah lingkungan karena tidak mengandung merkuri. Selain itu juga lebih hemat listrik di kisaran antara 6 hingga 30 watt dengan pencahayaan yang merata dan tahan lama.

Dengan berbagai keunggulan yang ada, Compact Slim Light mengukuhkan diri sebagai primadona baru bidang sign dan advertising. 

Petunjuk pemasangan gambar pada Compact Slim Light




Kelebihan Compact Slim Light dibandingkan Neon Box:
- Lebih ringan
- Praktis
- Mudah dibongkar-pasang
- Lebih tahan lama
- Tersedia dalam berbagai ukuran ready stock
- Pemakaian lampu LED dengan arus DC lebih hemat listrik dan
- Pencahayaan merata
- Pemesanan sangat mudah, cukup menghubungi salah satu marketing di kanan atas blog ini, follow twitter dan facebook Gusto Sign. atau mengirimkan email ke estimate@gustosign.com.

 

0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails