(Artist/Designer Spotlight) Lorna Syson


Lorna Synson memanfaatkan laser dengan cara berbeda. Melalui kreatifitas ibu muda ini, Laser digubah menjadi teman baik desainer interior. Khususnya yang berhubungan dengan kain. Bukan hanya sebagai pelengkap atau aksen dalam desain interior, kain-kain Lorna Stynson justru menjadi daya tarik utama ruang.

Lorna menggabungkan teknologi laser cutting dengan digital printing dan sablon tradisional untuk memproses kriya tekstil. Lorna sendiri sangat menyukai flora dan menjadikannya sebagai ciri khas setiap desain yang ia ciptakan.

Desain Lorna hadir dalam karya instalasi untuk dekorasi ruang, interior, maupun aksesori rumah seperti bantal dan kap lampu. Namun instalasi flora miliknya adalah yang paling populer. 




Teknik laser cutting digunakan pada kain flanel wol, satin ataupun katun organik, untuk membentuk kelopak-kelopak bunga. Kemudian hasil potong disusun menjadi sebuah karya utuh secara manual. Sedangkan pada karya-karyanya yang lain, Lorna mengaplikasikan desain grafis diatas kain lewat digital printing maupun sablon, sebelum menorehkan laser untuk menciptakan pola-pola indah. 



video dari youtube channel blip.tv

Karya-karya Lorna telah banyak dipamerkan dalam acara-acara interior maupun ditampilkan dalam majalah. Sebagian besar melalui instalasi ruang, baik sebagai elemen terpisah, dekorasi ulang, maupun dekorasi total. Lihat karya-karya laser pada kain lainnya disini dan disini.


0 Comments:

Leave a Reply

Related Posts with Thumbnails